Yogyakarta (19/11/2012) – Pada hari Ahad (18/11) kemarin, SMPIT Abu Bakar mengirimkan 2 pletonnya untuk mengikuti lomba baris berbaris (LBB) di Balai Kota Jogja. Lomba tersebut diselenggarakan oleh Purna Paskibraka Indonesia (PPI).
Event ini telah menjadi agenda rutin tiap tahunnya. Untuk tahun ini, ditingkat SMP, ada sebanyak 26 pleton putri dan 14 pleton putra ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut. Selain tingkat SMP, lomba ini juga mengumpulkan siswa SMA se-jogja untuk dinilai kemampuan dan kekompakkannya.
SMPIT sendiri mengirimkan 1 pleton putri dan 1 pleton putra. Masing-masing pleton diisi sebanyak 30 anggota inti, 5 anggota cadangan, dan ditambah seorang danton. Untuk pleton putra, dantonnya adalah Usaid Al-Kamil. Sedangkan yang bertindak sebagai danton untuk pleton putri adalah Zalfa Ayu Pramestha. Sempat terjadi pergantian danton dipleton putri, Rihadatul Aisy, danton pleton putri yang pertama, digantikan oleh Zalfa karena terjadi masalah dengan suaranya.
Dalam lomba yang berlangsung antara pukul 08.00 hingga 11.00 bagi tingkat SMP, pleton putra SMPIT mendapatkan nomor urut 11 untuk tampil. Sedangkan nomor urut pleton putri adalah 13.
Saat tampil dan mulai dinilai juri, terlihat masih banyak yang tampil dengan grogi. Selain itu, ada banyak hal yang menyebabkan pleton SMPIT tidak menampilkan yang terbaik. “Kita masih grogi, jadi banyak kesalahan dan kita juga masih belum bisa jaga emosi.” Ujar Rofidah, salah satu peserta LBB PPI.
Pada akhirnya, lomba tersebut dijuarai oleh pleton dari SMPN 2 untuk kategori putri. Sedangkan untuk kategori putra dijuarai oleh pleton dari SMPN 9. Secara keseluruhan, SMPN 9 juga berhasil memperoleh predikat juara umum atas prestasi yang diraihnya.
Meskipun belum bisa menjadi yang terbaik dalam lomba tersebut, pleton dari SMPIT tetap menerima segala keputusan dari dewan juri. “Untuk kedepannya, kita berharap agar pihak sekolah bisa lebih peduli dengan Paskib.” Ujar Usaid, selaku danton pleton putra.
Sebagai apresiasi, seluruh siswa yang belum menjadi anggota paskibra SMPIT Abu Bakar, namun mengikuti lomba tersebut, akan dijadikan anggota paskibra angkatan 5. (Guntur, Skyward Artwork)
Tidak ada komentar