Sementara menurut Kepala SMPIT Abu Bakar, Akhsanul Fuadi SAg, tahun ini SMPIT Abu Bakar bisa lulus 100% dan menempati peringkat ke-4 se-Kota Yogya dan peringkat ke-6 se-Provinsi DIY dari seluruh sekolah baik negeri maupun swasta berdasarkan jumlah nilai akhir. Peringkat tertinggi Ujian Nasional di SMPIT Abu Bakar diperoleh Asma’ Athifah dengan nilai 38,80.
Pada bulan Mei lalu, SMPIT Abu Bakar memperoleh juara 2 Karya Tulis Ilmiah Remaja se-DIY di UNY, atas nama Ani Sarah Laili, Intan Har Aselna, Salma Nur Mufidah dengan judul ‘Pemanfaatan Bunga Kamboja Sebagai Teh Herbal’. Sedangkan Maya Pradipta, Annisa Nurhayati, Faikha Salwa meraih juara harapan 2.
Selain lomba karya tulis tersebut siswa juga mengukir prestasi di kejuaraan karate tingkat provinsi, Piala Bupati Gunungkidul, 26-27 Mei 2011. Samudra Fadhila, Wahid Agung dan Evanda Muhammad meraih medali perak dan perunggu dalam kejuaraan tersebut. Sedangkan untuk lomba cipta puisi nasional tingkat SMP dan SMA di Sunan Pandanaran meraih juara harapan 2 atas nama Wahid Agung. (Dod)
KR-Ist
Waka SMPIT Abu Bakar, Maria Nur Cahaya Budi ketika menyerahkan penghargaan kepada siswa terbaik
Tidak ada komentar